Google Nexus 7 Review

Google Nexus 7 Review

Pengantar
Jajaran Google Nexus merilis sebuah tablet pertamanya, Google Nexus 7. Dengan feature yang ditawarkan sangat menjanjikan, performance yang kuat dengan harga murah tentunya. Tablet buatan ASUS ini siap menyerbu pasar Android Tablet bahkan bisa jadi bakal menggerus sebagian pundi keuntungan Apple Ipad maupun Galaxy Tab.

Google Nexus 7 dipersenjatai prosesor quad core, Nvidia Tegra 3 Chipset. Layar 7″ mungkin sebagian orang menganggap layar terlalu kecil, namun justru inilah keunggulan yang ditawarkan, mudah dibawa, digenggam, bahkan bisa dimasukkan kedalam saku anda. Plus resolusi layar yang sudah WXGA (1280 x 800 pixels) sangat memanjakan para pecinta gamer dan pecinta movie.

Feature:
– 7″ 16M-color IPS TFT capacitive touchscreen of WXGA resolution (1280 x 800 pixels), scratch-resistant Corning glass
– NVIDIA Tegra 3 chipset: quad-core 1.3GHz ARM Cortex-A9 processor; 1GB of RAM; ULP GeForce GPU
– Android 4.1 Jelly Bean
– 8/16 GB of built-in memory
– 1.2 MP front-facing camera
– Wi-Fi 802.11 b/g/n Wi-Fi Direct, Wi-Fi hotspot
– Bluetooth; Android Beam
– Standard 3.5 mm audio jack
– GPS with A-GPS support; digital compass
– Accelerometer and proximity sensor, gyroscope sensor
– 4325 mAh Li-Po battery
– Incredibly attractive pricing

Google Nexus 7 sendiri yakin bahwa produknya memiliki beberapa kelemahan, namun disisi lain gadget ini menjadi pembunuh tablet lain dalam hal kualitas browsing atau bermain game dengan harga yang jauh lebih murah dari pada tablet dual core yang beredar dipasaran.

Tak hanya ini, Google selalu mengaplikasikan versi android terbaru pada produk gadgetnya, baru disusul dengan perangkat yang lain, so sudah barang tentu, dengan google nexus 7 anda bisa mendapatkan update terbaru Android Tablet OS.

Mengenai harga, sejauh ini kalau dilihat dari harga public di website resmi google mulai dari 199 USD, Di ebay.com, produk ini dijual dengan harga 249 USD + biaya kirim sekitar 35 USD sampai 70 USD (Belum termasuk BEA Cukai), Harga di Indonesia? Sejauh ini belum ada info yang didapat, yang jelas kehadiran Tablet ini menjadi momok yang menakutkan bagi tablet yang lain 🙂