5 Hal Ini Perlu Anda Persiapkan sebelum membuka Toko Online
Bila Anda memiliki ide untuk membuat toko online, anda tidak dapat langsung membuatnya tanpa mempersiapkan beberapa hal seperti persiapan teknisnya. Jika anda mempersiapkan e-commerce tanpa persiapan, kemungkinan besar anda akan kehilangan banyak kesempatan dan omset bisnis lebih besar. Berikut ini 5 Hal yang Perlu Anda Persiapkan sebelum membuka Toko Online
1. Website
Meskipun memiliki website tidak harus menjadi langkah pertama yang harus anda ambil, namun aspek ini sangat penting dalam membangun sebuah e-commerce. Jika anda memutuskan untuk membangun e-commerce, anda perlu mempertimbankan hosted dan self host. Hosted adalah perangkat lunak yang berjalan pada server yang telah disediakan dan dikelola oleh sebuah perusahaan dan anda membayar bulanan pada layanan yang disediakan. Sedangkan Self-host memberikan anda pilihan untuk memilih dan membayar server, mendownload, menginstal, serta memelihara e-commerce sendiri. Keduanya memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing.
2. Hosting
e-commerce akan membutuhkan hosting yang berfungsi menyimpan data yang ada pada website sehingga dapat diakses melalui internet. Saat ini sebagian besar hosting menyediakan keamanan 24jam/7hari atau menyediakan back-up. Anda dapat menyesuaikan besarnya penyimpanan hosting berdasarkan keperluan anda.
3. Keamanan
E-commerce menjadi tempat masuk dan keluarnya data sensitif seperti identitas diri, nomor kartu kredit, dan data pribadi lainnya yang tentu membutuhkan keamanan. Pastikan website anda memiliki Sertifikat SSL yang dapat mengamankan kartu kredit dan transaksi sensitif lainnya, perlindungan server, serta pastikan anda mengawasi pembaruan perangkat lunak untuk e-commerce anda sehingga tidak terkena ancaman potensial dari internet.
4. Shipping
Jika anda membuka toko online, tentu terdapat produk yang akan dibeli dan dikirim kepada pelanggan. Saat ini metode shipping pada toko online sudah dikembangkan dengan baik sehingga pengelolaan terhadap metode pemngiriman barang akan otomatis keluar jika pelanggan sudah menentukan alamat tujuan dari barang yang dipesan. Bahkan pelacakan terhadap pengiriman barang dapat dikirimkan melalui email secara otomatis.
5. Payment Gateway
Jika segala persiapan toko online sudah dilakukan, maka anda dapat menentukan metode pembayaran pada website. Payment gateway adalah layanan yang memungkinkan anda bertransaksi online melalui kartu kredit atau transfer bank.
Jadi dengan pembahasan artikel 5 Hal yang Perlu Anda Persiapkan sebelum membuka Toko Online tersebut, anda akan lebih siap untuk menciptakan toko online yang solid dan berkelanjutan.
Jika anda tak ingin repot atau sibuk mengurus segala persiapan membuka toko online, anda dapat bekerjasama dengan Studio Kami Mandiri, sebuah software house profesional dan berpengalaman yang ada di Bali. Studio Kami Mandiri telah berdiri sejak 2004 dan hingga kini masih aktif mengembangkan website dan software. Toko online yang dibangun Studio Kami Mandiri dilengkapi dengan hosting yang aman, shipping dan payment gateway yang dapat anda sesuaikan dengan keperluan anda. Hubungi marketing@studiokami.com atau kunjungi studiokami.co.id untuk informasi lebih lanjut.
Referensi: woocommerce.com/2015/10/technical-aspects-sell-online/